DPRD Jepara Hadiri Pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap III 2025 di Desa Bungu

TAMANSARI – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Jepara, H. Bambang Harsono, SH, MH dari Partai Amanat Nasional (PAN) turut menghadiri upacara pembukaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap III Tahun Anggaran 2025 yang digelar di Lapangan Desa Bungu, Kecamatan Mayong, Jepara, Rabu (23/07/2025) pagi.
Dengan mengusung tema “Dengan Semangat TMMD Mewujudkan Pemerataan Pembangunan dan Ketahanan Nasional di Wilayah”, program ini menjadi wujud nyata sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam percepatan pembangunan di daerah pedesaan.
Upacara tersebut dipimpin oleh Plt. Sekretaris Daerah Jepara, Ari Bachtiar, ST, MT, yang dalam hal ini mewakili Bupati Jepara, yang bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup). Hadir pula Dansatgas TMMD , Kapten Inf Alex Efendi, perwakilan Forkopimda Kabupaten Jepara, Kepala OPD terkait, tokoh masyarakat setempat, jajaran Kodim 0719/Jepara dan juga tamu undangan lainnya.
H. Bambang Harsono, SH, MH menyampaikan apresiasinya terhadap program TMMD yang dinilai sangat membantu percepatan pembangunan infrastruktur di desa serta memperkuat kemanunggalan antara TNI dan rakyat.
“TMMD adalah bukti nyata hadirnya negara di tengah masyarakat. Tidak hanya mempercepat pembangunan fisik seperti jalan dan sarana umum lainnya, tapi juga memberikan dampak sosial yang luar biasa dalam membangun kesadaran dan kebersamaan warga,” ujar Bambang Harsono usai upacara.
Ia juga berharap kehadiran DPRD dalam kegiatan seperti ini dapat memberikan dukungan politik dan moral agar program-program serupa terus berlanjut dan ditingkatkan cakupannya. “Kegiatan ini menjadi wujud sinergi antara TNI, pemerintah daerah, serta masyarakat dalam
mendukung pembangunan di wilayah pedesaan, semangat kebersamaan dan gotong royong sebagai fondasi pembangunan nasional.” pungkasnya.
Kegiatan TMMD kali ini akan berlangsung selama hampir satu bulan, mulai tanggal 23 Juli hingga 21 Agustus 2025. Lokasi kegiatan difokuskan di Desa Bungu, dengan sasaran utama berupa pembukaan jalan baru, rehabilitasi fasilitas umum, serta kegiatan sosial lainnya yang bersifat edukatif dan pemberdayaan masyarakat.
Selain pembangunan fisik, program TMMD juga mencakup berbagai kegiatan non-fisik, di antaranya penyuluhan mengenai keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), bela negara, hukum, serta ketahanan pangan. Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi lintas sektor yang melibatkan personel TNI, Polri, Pemerintah Daerah, organisasi masyarakat, Linmas, serta masyarakat setempat.
Kodim 0719/Jepara bersama Koramil 05/Mayong menargetkan kegiatan TMMD tahun ini dapat berjalan optimal dan tepat waktu, dengan mengedepankan prinsip gotong royong dan kemanunggalan TNI-rakyat, sekaligus meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat di wilayah pedesaan. #dprdjepara
Reporter : And/Ks
Editor : admin/106
Jangan Lupa Follow Juga Akun Sosial Media Kami :
- Instagram : https://www.instagram.com/DPRDJepara/
- Facebook : https://www.facebook.com/dprdkabjepara/
- Twitter : https://www.twitter.com/DPRDJepara
- Youtube : https://www.youtube.com/@dprdjepara
- TikTok : https://www.tiktok.com/@dprdkabjepara